Posts

Showing posts from January, 2023

Surganya para SMstan, KWANGYA hadir di Indonesia.

Image
 Artikel - Salwa Khoirusyifa       SM entertainment merupakan agensi terbesar di Korea Selatan yang telah meresmikan toko merchandise mereka yang bernama KWANGYA di Jakarta. KWANGYA ini terletak di Lotte Shopping Avenue Jl. Prof. DR. Satrio No. 3-5, Kuningan, Karet Kuningan, Kecamatan Setiabudi, Jakarta Selatan. Konsep KWANGYA sebagai metaverse akan dihadirkan dengan nuansa futuristik yang khas dan dibuat persis sekali dengan toko pusat nya yang berada di Seoul, Korea Selatan.       KWANGYA menyediakan berbagai merchandise asli dari artis-artis ternama yang berasal dari agensi nya, seperti BoA, TVXQ, Super Junior, Girls Generation, SHINee, EXO, Red Velvet, NCT, WayV, AESPA, dan lainnya. Untuk merchandise tersendiri beragam, Ada seperti Album, Lightstick, Hand Mirror, Digipack, Postcard dll. Selain merchandise, Di KWANGYA Jakarta juga tersedia Cafe dengan minuman bertema artis SM Entertainment, Dengan tujuan penggemar mempunyai tempat hangout yang baru. Yang memiliki harga makanan dan m

Girl Gorup baru SM Entertainment menjadi Pembicara dalam Forum PBB

Image
 Artikel -Thesa Nolita            source:  twitter/SMTOWNGLOBAL Aespa merupakan girl grup baru SM Entertainment yang didebutkan pada tahun 2020. Girl grup yang beranggotakan empat orang ini yaitu Karina sebagai leader, Giselle, Winter, dan Ningning ini, telah mencetak berbagai rekor baru semenjak debut mereka dengan lagu Black Mamba, yang tidak hanya tercatat di negara sendiri melainkan hingga internasional. Pada tahun kedua mereka debut yaitu 2022, SM Entertainment menginformasi bahwa Aespa akan menghadiri pembukaan forum Politik Tingkat Tinggi (HLPF) PBB, pada 5 Juli 2022 bertempat di Aula Majelis Umum New York. Forum ini merupakan salah satu kegiatan tahunan yang diadakan oleh PBB untuk meninjau bagaimana setiap negara memenuhi komitmennya terhadap tujuan pembangunan berkelanjutan. Aespa akan menjadi pembicara dalam forum PBB ini dengan menyampaikan pidato berjudul “Next Generation to The Next Level”. Tema ini dikaitkan juga dengan konsep metaverse dimana aespa merupakan girl grou

Siap comeback GOT the beat idol SM Entertainment di 2023

Image
Artikel -Eily Husna Desyria source: Google     Siap comeback, Girl Band asal Korea Selatan, GOT the beat tengah mempersiapkan comeback pertama mereka melalui perilisan mini album berjudul 'Stamp On It' pada tanggal 16 Januari 2023 mendatang. Hal itu pun juga oleh pihak SM Entertainment selaku agensi telah mengumumkan secara resmi terkait akan melakukan comeback GOT the Beat.      Girls On Top atau GOT the Beat sendiri merupakan sub unit proyek grup dari SM Entertainment dengan menampilkan lagu dan dance yang intens dan powerful. Sub unit ini terdiri dari gabungan berbagai member girl group di bawah naungan SM Entertainment yang menggabungkan beberapa generasi K-Pop sekaligus, dengan anggota seperti BoA, Hyoyeon dan Taeyeon dari Girls' Generation, Seulgi dan Wendy dari Red Velvet, hingga Karina dan Winter dari aespa. source: Google      Sebelumnya, GOT the beat telah merilis single berjudul 'Step Back' secara sukses memikat perhatian para pecinta musik dengan meraih

Intip Kegiatan SM Entertainment!

Image
  Artikel -Putri Fauziyah Islami     SM Entertainment merupakan perusahaan yang bergerak di bidang hiburan dan bisnis berbasis digital dengan visi untuk menjadi perusahaan hiburan nomor 1 di mancanegara. Dengan visi ini, SM Entertainment melakukan banyak sekali upaya agar mampu memimpin pasar internasional. SM Entertainment menciptakan banyak sekali unit bisnis, contohnya yaitu manajemen artis, drama/ variety show , produksi music, konser, merchandise, restaurant,  club  dan masih banyak lagi. SM Entertainment juga melakukan ekspansi ke berbagai negara, baik di Asia maupun diluar Asia. Source: SM Entertainment web 1      SM Entertainment memiliki kegiatan-kegiatan CSR dimana SM Entertainment melakukan  Social Service Group , sponsor, donasi, berbagi edukasi serta budaya serta melakukan partnership dengan UNICEF,  Happines Alliance dan juga Korean Red Cross untuk berbagi kebahagiaan dengan anak-anak dan juga masyarakat di berbagai negara. Source: SM Entertainment web 2             Denga

Konser Tahun Baru ‘SMTOWN Live 2023: SMCU Palace @Kwangya’ Hadir Kembali

Image
 Artikel - Diva Adi Santika SMTOWN Live 2023: SMCU Palace @Kwangya (Instagram/@smtown)        SM Entertainment kembali menggelar konser virtual di awal tahun yang bertajuk ‘SMTOWN Live 2023: SMCU Palace @Kwangya’. Konser ini merupakan lanjutan dari “SMTOWN Live 2022: SMCU Express”. Gelaran konser yang diinisiasi oleh SM Entertainment ini hadir untuk ketiga kalinya. Konser virtual ini hadir pertama kali pada awal tahun 2020 dan menjadi agenda rutin setiap awal tahun dengan konsep yang berbeda-beda.      ‘SMTOWN Live 2023 SMCU Palace @Kwangya’  merupakan pertunjukan mewah yang mana semua artis SM berkumpul di ‘SMCU Palace’ dan hanya bisa bertemu di SMTOWN Live. Pada konser ini akan diisi oleh penampilan memukau mulai dari TVXQ, BOA, EXO, Red Velvet, NCT, AESPA, dan sejumlah artis SM Entertainment lainnya. Selain itu, terdapat penampilan spesial dari berbagai kolaborasi epik antar generasi setiap anggota grup untuk memberikan harmonisasi terbaik yang dapat mencuri perhatian penggemar.